Alasan Adobe Photoshop Adalah Software Terbaik

Alasan Photoshop adalah software editing terbaik

Coba bayangkan ketika Anda dihadapi dengan lomba Photography dan Anda harus melakukan editing pada objek photo tersebut?

Software apa yang pertama kali Anda pikirkan untuk melakukan editing foto tersebut? Tentu saja adalah Adobe Photoshop atau mungkin Adobe Lightroom.

Photoshop adalah software photo editing yang semakin populer dari tahun ke tahun.

Banyak sekali kelebihan yang terdapat pada software yang satu ini. Photoshop diantaranya bisa digunakan untuk menghasilkan desain grafis, digital painting, membuat web desain, bahkan mampu digunakan untuk mengedit clip video.

Tentunya sangat menarik kan?

Adobe Photoshop

Adobe Photoshop dibuat oleh kakak beradik yaitu Thomas Knoll dan John Knoll pada tahun 1987. Dahulu namanya adalah Display, kemudian berganti menjadi Image Pro dan hingga sekarang berubah dan tetap bernama Photoshop dan sudah diambil alih oleh perusahaan Adobe Inc.

Jika ingin melakukan manipulasi, editing, dan segala macam hal yang berkaitan dengan desain grafis, Adobe Photoshop merupakan software yang powerful dan cocok dengan hal tersebut.

Tidak mengherankan jika banyak orang telah menggunakan software ini dan menjadi rekomendasi untuk software editing gambar premium.

Baca selengkapnya: Sejarah dibuatnya software Adobe Photoshop

Kelebihan Photoshop

Kelebihan-Photoshop
Kelebihan Photoshop

Jika berbicara mengenai fiturnya, saat ini hampir tidak ada yang menandingi dari segi kelengkapan dan kompleksitas dari fitur beserta tool-tool yang disediakan oleh Adobe pada software Photoshopnya ini.

Dari masa ke masa setiap Adobe melakukan update, akan selalu dihadirkan fitur-fitur baru yang menarik dan memudahkan kita untuk melakukan editing.

Software Adobe Photoshop yang saya gunakan saat ini adalah Adobe Photoshop CC 2019 dan itu sudah sangat lengkap dan berguna sekali dalam mendukung produktivitas sehari-hari.

Saat ini Photoshop telah merilis veri terbaru yaitu Photoshop 2020.

Baca juga: Cara mencoba Adobe PS CC terbaru gratis

Photoshop sangat bermanfaat karena segudang fiturnya, antara lain software graphic design photoshop ini bisa:

  1. Melakukan pengaturan dan crop pada foto.
  2. Menghapus suatu objek maupun latar belakang objek.
  3. Menggabungkan 2 buah foto atau lebih menjadi dalam 1 bingkai.
  4. Mengaplikasikan berbagai macam filter.
  5. Membuat graphic design 3 dimensi (3D).
  6. Meningkatkan kualitas pada foto dengan berbagai macam fitur adjusment-nya.
  7. Dapat membuat Font dengan berbagai bentuk dan ukuran yang bisa dikustomisasi dengan mudah.
  8. Serta berbagai macam fitur yang bermanfaat untuk keperluan lainnya.

Jika Anda tertarik ingin membeli software Adobe Photoshop, Anda bisa membaca artikel: Harga Adobe Photoshop original.

Versi Adobe Photoshop yang saat ini sedang hit dan banyak digunakan adalah:

  1. Seri Adobe Photoshop CS, terutama Photoshop CS6.
  2. Kemudian Adobe Photoshop CC, yang merupakan versi update dari Photoshop CS.
  3. Adobe Photoshop Lightroom, yang digunakan untuk melakukan peningkatan kualitas maupun berbagai komposisi pada photo.
  4. Adobe Photoshop Mix, yang digunakan untuk melakukan manipulasi sederhana yang saat ini tersedia gratis pada perangkat Android dan iOS.
  5. Adobe Photoshop Fix, juga tersedia pada platform Android dan iOS, digunakan untuk melakukan koreksi pada photo yang terlihat belum maksimal.

Baca juga: Spesifikasi Minimum Adobe Photoshop CS 6-CC 2020

5 Hal yang bisa dilakukan dengan software Photoshop:

1. Membuat desain grafis

Untuk-membuat-desain-grafis
Untuk membuat desain grafis

Sudah menjadi software generik jika Photoshop sangat bermanfaat untuk membuat desain grafis. Seperti membuat brosur, spanduk, desain logo, sticker, kartu nama, pamflet, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Jadi Photoshop sangat bagus untuk mendukung kebutuhan individu maupun para pengusaha yang membutuhkan tool desain untuk marketing dan juga branding.

2. Membuat Mockup Web

Sudah sangat lumrah jika Photoshop bisa dijadikan sebagai acuan dalam membuat desain web. Pertama seorang front end web developer membuat rancangan, baik itu wireframe atau mockup pada Photoshop, kemudian baru melakukan implementasi pada coding.

Sehingga workflow dalam membuat design menjadi lebih mudah dan tinggal mengikuti struktur dan tata letak dari mockup tersebut.

Namun saat ini telah banyak software yang berguna khusus untuk membuat mockup web, diantaranya ada Adobe XD, Balsamiq, dan yang lainnya.

3. Untuk ediiting video

Siapa bilang Photoshop hanya digunakan untuk melakukan editing photo atau membuat desain grafis saja.

Saat ini Photoshop bisa digunakan untuk melakukan editing video seperti membuat gambar hitam putih, melakukan konversi format dari video ke gif dan lain-lain melalui fitur layernya.

Jadi software Photoshop ini juga termasuk multifungsi, meskipun tujuan utamanya tidak diperuntukan untuk hal tersebut.

Baca juga: 10 program editing alternatif photoshop.

4. Membuat Digital Painting

Untuk Membuat Digital Painting
Untuk Membuat Digital Painting

Hampir mirip dengan kanvas serta tool lainnya seperti kuas. Anda juga bisa membuat sebuah lukisan namun dalam format digital, sangat menarik kan.

Anda bisa memanfaatkan berbagai macam tool seperti pensil, kuas, penghapus, dan tool pendukung lainnya untuk menghasilkan karya lukisan digital.

Namun untuk bisa maksimal dalam membuat digital painting, Anda harus memiliki alat tablet grafis dengan pen stylush-nya.

Karena dengan mouse karya yang dihasilkan kurang memuaskan dan tidak ada pengaturan seperti keras atau lembutnya kita dalam menggoreskan garis.

Jadi menginvestasikan sedikit uang untuk membeli alat tersebut juga tidak ada ruginya.

5. Membuat pola dan desain tekstur

Umumnya untuk membuat pola dan desain tekstur software yang kerap digunakan adalah Adobe Illustrator, namun tentunya hal itu juga bisa Anda lakukan dengan Software Adobe PS.

Namun dengan syarat Anda harus membuat resolusi gambar yang lebih besar, bisa 4000 pixels keatas, namun jika komputer Anda spesifikasinya masih kentang atau mungkin dibawah rata-rata (jangan baper). Hal ini justru memperlambat kinerja Anda, karena software Photoshop akan beroperasi sangat lambat.

Karena dasar dari Photoshop adalah raster (menggunakan pixel) sedangkan Adobe Illustrator menggunakan format vektor, yang jika di zoom hingga maksimal tidak akan pecah atau titiknya kelihatan.

Dari kelebihan fitur, fungsi, tool serta popularitasnya, wajar jika Photoshop merupakan software editing dan desain grafis terbaik.

Karena Photoshop tidak hanya digunakan untuk editing desain grafis saja, melainkan bisa melakukan banyak hal, antara lain seni digital, desain web, mockup, dan hal-hal yang telah disebutkan diatas.

Sekian dahulu dari artikel mengenai alasan Adobe Photoshop merupakan software terbaik, semoga artikel kali ini dapat menambah wawasan Anda ya.

Terima kasih.

You May Also Like

Foto I Gusti Ngurah Zena Sudiatmika

About the Author: I Gusti Ngurah Zena Sudiatmika

Hello, perkenalkan saya Ngurah Zena, seorang blogger yang selalu ingin membagi sedikit pengetahuan yang dimiliki seputar photoshop, tips & trik, serta bisnis & keuangan di situs Yagampang,com ini.

2 Comments to “Alasan Adobe Photoshop Adalah Software Terbaik”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *