Masing-masing objek foto atau gambar memiliki warna primer.
Warna primer merupakan komponen warna dasar dari seluruh warna pada foto.
Di Photoshop terdapat beberapa Mode Channel, diantaranya RGB dan CMYK.
Mode RGB memiliki 3 channel warna dasar, antara lain Merah (Red), Hijau (Green), dan Biru (Blue).
Sedangkan CMYK terdapat channel warna Cyan, Magenta, Yellow, dan Black atau hitam.
Channel mixer fungsinya adalah membuat salah satu channel menjadi lebih dominan dari channel-channel lainnya.
Okey tanpa penjelasan yang panjang lebar, mari kita langsung praktekkan tutorial menggunakan channel mixer ini.
1. Buka atau import file foto ke adobe photoshop
2. Pilih perintah Channel Mixer
Channel Mixer bisa ditemukan pada menu Image > Adjusment > Channel Mixer.
3. Atur channel dan source channel pada jendela Channel Mixer
Sebagai contoh, disini saya menggunakan output channel: Red.
Pengaturan pada source channelnya adalah Red: 180, Green: -100, dan Blue: 10.
Tentunya Anda bisa mengatur source channel sesuai dengan keinginan Anda sendiri.
4. Jika sudah, kemudian klik OK
Sekian dari tutorial menggunakan perintah channel mixer pada photoshop kali ini.
Tentunya tutorial kali ini juga sangat gampang untuk Anda pratekkan.
Kunci dari menggunakan channel mixer untuk menghasilkan warna yang menarik adalah sering-seringlah latihan.
Nanti Anda akan menemukan sendiri preset yang menarik untuk berbagai foto yang Anda koreksi.
Baca juga: Tutorial Menggunakan Perintah Match Color Di Photoshop
Terimakasih sudah membaca tutorial ini.
Ya Gampang, no ruet-ruet.